Sunday, August 22, 2021

# Review

Sharing Ideas : 5 Makanan Enak dan Affordable yang Wajib Ada di Freezer


Waktu memutuskan nulis lagi, udah ada niat minimal satu bulan tuh satu post. Tapi sumpah pas mau nulis ada aja halangan dan rintangan muncul, haha. Banyak kan yang kayak gini pastinya. Alhamdulillah saya bukan writer yang literally "memang" harus nulis karena tuntutan pekerjaan.

Jadi Agustus ini, banyak hal yang mulai membaik. Kemarin nonton berita, di Jakarta pandemi udah menurun banget kurvanya. Lalu pas 17 Agustus kemarin banyak diskon yang pastinya membantu kehidupan buyer dan seller. We need to count our blessings, every single day. Meskipun tidak bisa dipungkiri bahwa sesekali sambat itu manusiawi. Menurutku sih, sambat wajar, asal tetep cari solusi. Nah, di post kali ini saya mau sedikit cerita soal makanan apa yang menurut saya wajib ada di freezer buat solusi laper. Sometimes pas kita males banget masak atau mager atau malem malem kelaperan pasti ujung-ujungnya cari makanan yang praktis. Biar jatuhnya nggak ke mie instan terus, here's my thought about simple meal lifehacks.

Disclaimer : Disini saya cuma ngasi tips aja tanpa tutorial karena saya sendiri sebenarnya nggak jago jago amat masak, hehe. Tulisan ini sifatnya hanya berbagi dan review atas beberapa merk produk. Tulisan ini juga bukan tulisan berbayar dan murni ditulis atas pengalaman penulis.

1. Ayam Goreng Lengkuas
How to prep : Ayam mentah berat bisa 1 kg atau maksimal 1.5 kg langsung direbus aja. Saya team langsung rebus meskipun belinya di supermarket (yang jelas udah bersih). Airnya wajib dibuang, haha. Sometimes ada yang nanya lah terus misal pengen kaldu ayam pakai apa? Pakai kaldu yang lebih sehat lah. Well, merebus ini juga membantu bikin empuk ayam ketika kita menggunakan jenis ayam kampung. Setelah direbus sampai mendidih, kita cukup tiriskan. Siapkan bumbu ayam goreng lengkuas yang sudah dicampur air seperlunya. Bila bumbu mendidih, masukkan ayam ke dalam bumbu. Masak hingga bumbu meresap semua dan "habis". Kondisi normal sih sekitar setengah jam sampai sejam. Tapi worth it banget karena setelah matang dan dingin kita bisa langsung taruh di freezer buat stock makanan yang tahan sampai sebulan. Pas pengen, cus ambil aja dan langsung goreng tanpa perlu bumbu tambahan lagi.
What I use : Lemonilo Bumbu Ayam Goreng Lengkuas (bisa dibeli disini), di kemasan udah ada cara pakainya juga guys. Untuk tambahan sambal pastinya wajib stock Sambal Bu Rudy khas Surabaya yang pastinya bisa dibeli online di official tokonya (dijamin ori dan lengkap varian rasanya). Jangan lupa ditambah lalapan dan sayuran biar kita tetep sehat.

2. Simple English Breakfast
Kenapa saya nulis simple? Karena nggak semua isi English Breakfast cocok di saya, hehe. Jadi biasanya menu saya cukup sunny side egg (telur ceplok mata sapi) - yang kadang anak saya minta dimodifikasi jadi scrambled egg, sosis sapi, dan roti toast. Menu lain aslinya seperti sliced tomatoes, baked beans, bacon dan black pudding itu jelas nggak masuk di lidah Indonesia saya.
How to prep : Sosis sapi digoreng pakai mentega. Roti toast juga sama, cukup dioles mentega dan panggang aja di kompor. Telur mata sapi juga dibuat pakai mentega. Praktis dan super cepet.
What I keep in my freezer : Sosis Sapi Bernardi Horeca Pack, ini jelas wajib ada di freezer karena enak dan affordable pastinya. Bisa dibeli di supermarket terdekat atau bisa juga kepo barang onlinenya disini.

3. Empal Sapi Lada Hitam
Ini sebenarnya menu modifikasi saya karena penasaran. Waktu itu kepikiran bikin daging apa yang bisa dikeep lama di freezer. Ternyata coba coba ini rasanya enak juga.
How to prep : saya memilih direbus presto karena bocil di rumah nggak suka daging keras, hehe. Setelah dipresto ditiriskan aja dulu sebelum dibumbuin. Bumbu lada hitamnya dimasukkan ke wajan/panci lalu dididihkan dengan air sampai matang, baru kita masukkan daging sapi. Masak sampai semua bumbu meresap ke daging dan habis juga. Jangan lupa daging dipisah sesuai porsi setelah matang. Biar kita nggak ribet misahin daging beku ketika akan dimasak. Saya sih lebih sering tim langsung goreng aja, tapi kalau mau ada variasi bisa banget dagingnya ditumis lagi dengan sayuran.
What I use : Finna Bumbu Daging Sapi Lada Hitam, bisa cek produknya disini. Gampang juga ditemukan di minimarket. Kalau mau makan dan siap digoreng bisa no ribet ribet club karena saya biasa pakai Bumbu Bawang Putih (Garlic) by Lemonilo, ini tinggal ditambah air dan garam aja udah mantep banget jadi bumbu gorengnya. Bila mau ditumis jangan lupa tambahkan bawang merah goreng, cabai dan kecap (sesuai selera).

4. Ikan Goreng Praktis
Pasti banyak yang seneng kan kalau tiba tiba ada promo fillet ikan di supermarket? Yups, me too, karena bisa jadi stock makanan di kulkas, hehe. Tapi sebenarnya secara umum bumbu berikut bisa diaplikasikan juga ke ikan lain seperti ikan lele, bandeng atau gurami. 
How to prep : ikan cukup dibersihkan di air mengalir, lalu direndam dengan air jeruk nipis kira kira 15 - 30 menit, lalu tiriskan. Siapin bumbu yang sudah dicampur air dan sedikit parutan kunyit. Balurkan ikan ke dalam bumbu sampai merata lalu masukkan ke wadah untuk dimasukkan ke freezer.
What I use : Bumbu Racik Indofood Ikan Goreng by Indofood. Highly recommended karena murah dan enak. Ikan bisa langsung digoreng sesuai kebutuhan, jadi jangan lupa dipisah per porsi. Buat yang belum tahu bisa cek overviewnya disini.
 
5. Mixed Vegetable
Sayuran segar sebenarnya tetap jadi opsi nomor satu untuk dimasak. Namun bila keadaan tidak memungkinkan, sayuran beku tetap bisa jadi makanan yang layak kok.
Sayuran beku bisa langsung direbus dan disajikan sebagai lalapan. Bisa juga jadi bahan tambahan ketika ditumis. Bisa juga jadi pelengkap mie goreng atau nasi goreng.
What I use : Mixed Vegetable by Golden Farm, detail produk bisa cek disini. Soal merk relatif dan sesuai selera, tapi saya selalu pakai Golden Farm karena paham kualitasnya (produsennya dari Diamond Group) dan rasanya memang masih terasa fresh seperti sayuran biasa.
 
Semoga lifehacksnya membantu dan memberi insight positif bagi yang butuh makanan simpel, terjangkau, dan sehat. Makanan diatas juga bisa banget dikirimkan ke kerabat atau teman yang mungkin lagi sakit dan atau malah lagi isoman. Feel free to ask or just drop your comment below. 

Happy August, and please get better Indonesia.

No comments:

Post a Comment